Rabu, 18 Juli 2012

NUTRISI PRIA DAN WANITA BERBEDA

     Menurut penelitian yang dilakukan di India oleh para ahli gizi, menemukan fakta bahwa keperluan nutrisi yang dibutuhkan oleh wanita berbeda dengan nutrisi yang dibutuhkan oleh pria. Hal ini sangatlah penting untuk diketahui, supaya kita dapat memenuhi kebutuhan nutrisi diri kita sendiri. Berikut ini ada beberapa perbedaan kebutuhan nutisi antara pria dan wanita.


1.KALSIUM  
      Karena wanita lebih rentan terhadap osteoporisis dari pada pria, sehingga kebutuhan kalsium yang dibutuhkan lebih banyak dari pria. Menurut ahli gizi dr.Shroff Payal, wanita yang bekerja keras harus mengkonsumsi 1.500gr kalsium tiap harinya, dan pria cukup 800gr perharinya, jika kebanyakan kalsium, akan menyebabkan kanker prostat. Dr.Sroff Payal juga menyarankan konsumsi produk jamur, biji wijen putih, susu sapi, dan susu kedelai untuk vegetarian untuk memenuhi kebutuhan kalsiumnya.

2.ZAT BESI
     Pada umumnya wanita mengalami menstruasi tiap bulan, sehinnga cenderung menderita anemia. Sehingga wanita mesti mengkonsumsi 18mg zat besi perharinya, dan pria hanya membutuhkan zat besi 8mg perharinya. Makanan yang mengandung zat besi dapat diperoleh dari sayuran hijau, daging ayam dan daging kambing.



3.ASAM LEMAK OMEGA-3
    Kacang dan ikan laut kaya akan asam lemak omega-3, yang membantu memperlancar peredaran darah dan meningkatkan sistem imun tubuh. Ikan salmon, herring(trenggiri), juga merupakan sumber omega-3, anda dapat mengkonsumsinya 2x seminggu untuk memenuhi kebutuhan omega-3. Anda juga dapat mengkonsumsi berbagai macam kacang-kacangan 100gr perhari untuk wanita sedangkan pria cukup 70gr perharinya.


4.VITAMIN D 
         Vitamin D sangat penting dibutuhkan oleh tubuh untuk menyerap kalsium kedalam tulang. Wanita harus mengkonsumsi setidaknya 50mr vitamin D tiap harinya, sedangkan pria cukup 40mg perharinya, Vitamin D ini bisa anda dapatkan dengan sangat mudah yaitu dengan cara berjemur di bawah matahari pagi.



5.SERAT  
       Serat dalam makanan dapat mencegah kanker payudara, selain iti makanan kaya serat juga dapat menurunkan kadarkolesterol jahat dalam darah sehingga terhindar dari penyakit jantung. Wanita muda diharuskan mengkonsumsi serat 25gr serat setiap harinya, sedangkan priaboleh kurang dari 25gr serat perharinya.






6.PROTEIN
      Wanita membutuhkan protein lebih banyak dan karbohidrat yang lebih sedikit dibandingkan dengan pria. Dalam keadaan hamildan menyusui kebutuhan protein juga meningkat. Kacang kedelai dan telur adalah makanan yang kaya akan protein di samping susu.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar